Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rombongan Alumni ITB 1971 Uji Coba MRT, Begini Kesannya

image-gnews
Belasan Alumni 1971 dari Institut Teknologi Bandung (ITB) usai mengikuti uji coba MRT Jakarta hari kedua di Stasiun Bundaran Hotel Indonesia, Rabu, 13 Maret 2019. Tempo/M Yusuf Manurung
Belasan Alumni 1971 dari Institut Teknologi Bandung (ITB) usai mengikuti uji coba MRT Jakarta hari kedua di Stasiun Bundaran Hotel Indonesia, Rabu, 13 Maret 2019. Tempo/M Yusuf Manurung
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Belasan Alumni 1971 dari Institut Teknologi Bandung (ITB) datang beramai-ramai mengikuti uji coba MRT untuk publik pada hari kedua, Rabu 13 Maret 2019. Rombongan yang kompak mengenakan kaus berwarna biru ini berangkat dari Stasiun Lebak Bulus ke Stasiun Bundaran Hotel Indonesia.

Baca: Uji Coba MRT, Jam Berangkat dan Pulang Kerja Paling Ramai

"Kebetulan dari Alumni 71 ITB iseng-iseng mencoba sebelum berbayar," ujar Nani Subronto, 65 tahun saat ditemui Tempo di Stasiun Bundaran HI, Rabu, 13 Maret 2019.

Menurut Nani, fasilitas MRT dalam gerbong kereta maupun di stasiun sudah bagus. Khususnya, dia mengapresiasi adanya lift untuk disabilitas. Nani menambahkan, waktu tempuh kereta yang bernama Ratangga tersebut juga cepat.

"Sama dengan yang di luar negeri, bersih dan on time," kata Nani menjelaskan kesannya menggunakan MRT Jakarta.

Adapun keluhan untuk MRT Jakarta, ujar Nani, adalah untuk mengeraskan suara pengumuman pemberitahuan di setiap stasiun. "Announcement kurang jelas, mungkin masalah speaker kali ya, sehingga tidak jelas kita di stasiun mana ini," kata dia.

Masalah yang sama juga disampaikan oleh Wini, 35 tahun. Warga Bekasi itu mencoba MRT Jakarta dari Stasiun Setia Budi ke Bundaran HI. "Announcement nya sih, saya kurang denger, kurang jelas," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, secara keseluruhan Wini bangga dengan adanya MRT di Indonesia untuk pertama kali. "Gila, biasanya gue naik gak di sini, tapi di negara tetangga. Banggalah, gak nyangka di Indonesia sudah ada," ujar dia.

Pantauan Tempo di Stasiun Bundaran HI, puluhan warga terlihat datang dan ingin berangkat menggunakan MRT. Banyak di antaranya mengabadikan suasana stasiun menggunakan kamera ponsel.

Uji coba publik MRT berlangsung mulai 12 Maret 2019. Waktu pelaksanaannya mulai dari pukul 08.00 - 15.00. Kereta akan ada setiap 10 menit sekali. Warga yang ingin ikut dapat mendaftar dapat mengisi form hingga tanggal 12 - 24 Maret 2019 pada laman http://www.ayocobamrtj.com atau langsung melalui aplikasi Bukalapak.

Untuk registrasi pendaftaran, warga harus mengisi form sehari sebelum berangkat. Usai mendaftar, Bukalapak akan mengirim tiket elektronik melalui email, yang harus masyarakat bawa saat menjajal MRT. Uji coba ini gratis dan tanpa dipungut biaya.

Baca: Pamer Kerja Naik MRT Jakarta, Anies: Siapa Tahu Kita Satu Gerbong

MRT Jakarta Fase I melayani rute Lebak Bulus - Bundaran HI. Lintasan sepanjang 16 kilometer itu nantinya akan memiliki 16 stasiun. Dalam uji coba selama 13 hari, MRT menargetkan 285.600 pendaftar. Per akhir Februari, pembangunan proyek MRT Jakarta Fase I sudah mencapai 99,06 persen. Rencananya, MRT akan beroperasi untuk komersil pada 24 Maret 2019.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top 3 Tekno: ITB Naikkan Biaya Pendidikan Magister dan Doktor, Peningkatan Google Search, Aktivitas Gunung Slamet

19 jam lalu

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
Top 3 Tekno: ITB Naikkan Biaya Pendidikan Magister dan Doktor, Peningkatan Google Search, Aktivitas Gunung Slamet

Topik tentang ITB menaikkan biaya pendidikan jenjang S2 dan S3 pada 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.


Selain UKT S1, ITB Naikkan Biaya Pendidikan Magister dan Doktor

1 hari lalu

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.
Selain UKT S1, ITB Naikkan Biaya Pendidikan Magister dan Doktor

Institut Teknologi Bandung (ITB) menaikkan biaya pendidikan jenjang S2 dan S3 atau magister dan doktoral pada 2024.


Setelah UKT Jenjang Sarjana, Biaya Pendidikan S2 dan S3 di ITB Juga Naik

1 hari lalu

Institut Teknologi Bandung. Istimewa
Setelah UKT Jenjang Sarjana, Biaya Pendidikan S2 dan S3 di ITB Juga Naik

Sebelumnya ITB menetapkan kenaikan uang kuliah tunggal (UKT) jenjang S1 atau sarjana pada sebagian mahasiswa baru.


MRT Jakarta Optimalkan Pembayaran Digital, Cegah Antrean Akibat Gate Sering Error

2 hari lalu

Antrean penumpang MRT Jakarta yang hendak keluar dari Stasiun MRT Lebak Bulus Grab. Foto: Istimewa
MRT Jakarta Optimalkan Pembayaran Digital, Cegah Antrean Akibat Gate Sering Error

MRT Jakarta mengantongi izin dari Bank Indonesia untuk mengeluarkan uang elektronik, yaitu kartu MRTJ Multi Trip (MTT).


Lanjut Bangun Jalur MRT, Indonesia Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilliun

2 hari lalu

(Kiri-Kanan) Direktur Pengembangan Bisnis MRT Jakarta Faechad Mahfud, Direktur Utama MRT Jakarta Tuhiyat, dan Direktur Konstruksi MRT Jakarta Weni Maulina saat memaparkan perkembangan MRT Jakarta, pada Kamis, 16 Mei 2024. Tempo/Novali Panji
Lanjut Bangun Jalur MRT, Indonesia Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilliun

Pinjaman ini digunakan untuk proyek pembangunan MRT Jakarta jalur Timur-Barat fase satu tahap satu yang meliputi Tomang-Medan Satria


Peserta sedang Sakit tapi Tetap Ingin Ujian, Pusat UTBK ITB Syaratkan Surat Dokter

2 hari lalu

Ilustrasi UTBK (ujian tulis berbasis komputer). TEMPO/Tony Hartawan
Peserta sedang Sakit tapi Tetap Ingin Ujian, Pusat UTBK ITB Syaratkan Surat Dokter

Sejauh ini, sejak UTBK mulai digelar 30 April lalu, ada tiga orang peserta ujian yang datang dalam kondisi sakit. Terkini sakit GERD.


Pendaftar UTBK 2024 dI ITB Berkurang, Panitia: Banyak Diterima di Jalur SNBP

3 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
Pendaftar UTBK 2024 dI ITB Berkurang, Panitia: Banyak Diterima di Jalur SNBP

Pendaftar UTBK SNBT di ITB berkurang pada 2024. Ditengarai karena banyak calon peserta yang sudah diterima di jalur SNBP.


ASI Bubuk Tidak Direkomendasikan Dokter Anak, Begini Niat Baik Dibalik Pembuatannya

3 hari lalu

Sampel purwarupa air susu ibu (ASI) dalam bentuk bubuk rintisan mahasiswa dan dosen ITB. (Dok.Tim)
ASI Bubuk Tidak Direkomendasikan Dokter Anak, Begini Niat Baik Dibalik Pembuatannya

Inovasi ASI bubuk oleh mahasiswa ITB dipicu oleh niat menciptakan solusi untuk wanita karier yang kerap kesulitan menyusui.


Proyek MRT Jakarta Fase 2 Terus Mengalami Perkembangan Pembangunan, ke Mana Rutenya?

4 hari lalu

Pekerja tengah menyelesaikan proyek lanjutan pengerjaan jalur MRT Fase 2A CP203 rute Harmoni-Kota di Glodok, Jakarta, Jumat 10 Mei 2024. PT MRT Jakarta (Perseroda) melaporkan perkembangan terkini pekerjaan pembangunan MRT fase 2A yang menelan investasi sekitar Rp25,3 triliun. TEMPO/Tony Hartawan
Proyek MRT Jakarta Fase 2 Terus Mengalami Perkembangan Pembangunan, ke Mana Rutenya?

Pembangunan proyek MRT Jakarta fase 2 mengalami perkembangan. Rute lanjutan ini akan menghubungkan daerah mana saja?


Berikut Rute dan Tarif LRT Jabodebek dan MRT Jakarta, Apa Saja Perbedaannya?

5 hari lalu

LRT (kiri) dan MRT Jakarta. ANTARA; jakartamrt.co.id
Berikut Rute dan Tarif LRT Jabodebek dan MRT Jakarta, Apa Saja Perbedaannya?

LRT Jabodebek dan MRT Jakarta kerap disamakan oleh sebagian orang. Padahal, dua transportasi umum ini memiliki perbedaan rute dan tarif.